From
theholders.org
Translated
By Admin
Di kota mana pun, di negara mana pun, pergilah ke sirkus mana pun dan mintalah untuk bertemu dengan pemimpin para badut. Jika permintaanmu dikabulkan, pergi ke pemimpin badut itu dan mintalah dia untuk memperkenalkan dirimu kepada sosok yang menyebut dirinya “Pemegang Kebodohan” [The Holder Of Foolishness]
Dia akan tertawa, dan
bertanya, "Kita
semua terkadang suka mengkhayal, ya gak sih?" Minta dia untuk tidak berbasa-basi denganmu, dan
tegaskan secara tidak sabar, bahwa dia harus mengantarmu saat itu juga.
Jika semua berjalan lancar,
pimpinan badut itu hanya akan menghela nafas dan menggeleng, sebelum kemudian
akan membawamu ke tenda kecil berwarna ungu, dimana di dalamnya, akan ada
seorang pria pucat dengan seragam badut ungu dan merah.
Ucapkan terima kasih kepada
badut yang memandumu dan minta dia pergi, tetapi jangan pernah biarkan matamu
mengalihkan pandangan dari si badut di dalam tenda, terutama jika kau ingin
menjaga pikiranmu tetap utuh.
Tidak peduli apa yang
terjadi ketika pimpinan badut pergi dan menutup penutup tenda di belakangnya; kau
harus tetap menatap sosok yang ada di dalam tenda. Jika Kau gagal, maka orang
yang ada disitu akan menghilang dan pencarian sudah tidak dapat dilakukan. Apabila
ini terjadi, berbalik dan lari dari tenda, dan berdoalah agar kau tidak pernah
melihat badut lagi selama sisa hidupmu.
Anggap saja semua berjalan
lancar dan sosok yang ada di dalam tenda tidak menghilang. “Jester” atau begitulah sang Holder disebut, akan menatapmu dan
memberi isyarat agar kau mulai bicara. Kau boleh mengajukan satu pertanyaan,
dan hanya satu pertanyaan saja. Pertanyaan tersebut harus sangat spesifik : "Kesalahan apa
yang telah mereka buat?"
Mendengar pertanyaanmu, dia
akan memberimu jawaban dengan hanya satu kata, tetapi, apapun kata yang kau
dengar, kau harus membantahnya dan tudinglah bahwa dia adalah seorang
pembohong.
Dia lalu akan menarik keluar
setumpuk kartu yang aneh, yang tidak kau mengerti sama sekali. Itu bukan kartu
tarot, ataupun kartu truf, apalagi kartu Yu-Gi-Oh dan hal-hal yang sejenis.
Dia kemudian akan membukanya
seperti bentuk kipas, memperlihatkan seluruh gambar yang ada kepadamu, dan
memintamu memilih satu kartu. Pilih salah satu kartu, tetapi berhati-hatilah: kartu
manapun yang kau sentuh, kau akan merasakan setiap tindakan kekejaman, setiap
tindakan pemerkosaan, setiap tindakan rasa sakit yang mengerikan yang
digambarkan pada kartu yang kau tarik. Tahanlah segala perasaan mengerikan yang
menabrakmu ibarat kereta api. Jangan sampai kau menjadi gila hanya karena
menyentuh satu kartu karena perjalananmu ini akan sia-sia.
Mengambil kartu yang salah,
maka dia akan tersenyum gila dan menyerangmu dengan segala kekejaman dan
ketidak warasan yang ada di dalam otaknya. Itulah kenapa, satu-satunya hal yang
bisa menyelamatkanmu dari situasi ini adalah mengambil kartu yang benar.
Apabila kau berhasil
mengambil kartu yang benar, efek dari tarikan yang kau lakukan akan sama-sama
memberi gambaran gila namun, sosok yang ada di depanmu akan cemberut.
Dia kemudian akan mulai
menjelaskan kepadamu setiap kesempatan untuk menghancurkan Obyek tetapi telah
terlewatkan. Dia akan menegaskan bahwa kesempatan itu semudah membalikkan
telapak tangan, namun karena tidak ada yang melakukannya di waktu yang
ditentukan, semua sudah terlambat.
Ketika dia selesai dengan
cerita, dia akan menutup matanya dan melihat ke bawah dengan kekalahan. Biarkan
dia melakukannya, tetapi jangan biarkan matamu meninggalkannya. Dia kemudian
akan mengeluarkan dua liontin, satu dengan kristal putih paling murni dan yang
lainnya dengan kristal hitam paling pekat yang pernah Kau lihat. Jika kau secara
kebetulan membawa Pedang
Raja Putih dalam pencarian ini, potong kepalanya dan ambil keduanya.
Jika kau tidak membawa, atau
jika sang Holder telah menyebutkan kualitas dua benda tersebut sebelum kau
sempat menyela, maka kau harus memilih.
Dia akan menjelaskan bahwa
liontin putih membawa keberuntungan besar, keberanian, karisma, kekuatan,
kecepatan, kelincahan, reflek, kemudahan berfikir, pengetahuan, kemampuan
memecahkan masalah, kebijaksanaan, kedamaian hati, daya tarik seksual serta
ingatan yang tajam.
Liontin hitam, bagaimanapun,
perlahan-lahan akan mematikan syarafmu, melumpuhkanmu dari kaki, tangan sebelum
kemudian tubuh dan kau akan berakhir menjadi pohon. Meskipun lama waktu sampai
kau mati tidak jelas, namun sang Holder akan menegaskan bahwa kau akan masih
mampu menikmati akhir hayatmu, sebelum kemudian kau mati dan berubah.
Tidak masalah untuk memilih
yang mana karena apapun yang kau pilih, kau akan tetap diizinkan untuk
meninggalkan tenda secara utuh tanpa kurang suatu apapun.
Jika kau mengambil liontin
putih, sudah pasti kau akan sangat terbantu dalam menemukan Object lainnya.
Tentu saja, hanya orang bodoh yang akan memilih liontin yang hitam karena tidak
ada kebaikan yang menyertainya.
Meskipun begitu,
kebenarannya adalah; Liontin hitam itu
itu adalah Object 279 dari 538, meskipun kau tidak akan pernah tau
kelebihannya, liontin hitam jauh lebih berharga dibanding liontin putih.
Baca The Holders Series Lainnya.
Mohon jangan copas sembarangan artikel di blog ini, buatnya susah gan. Mengutip boleh, namun mohon sertakan sumber backlink ke blog ini. Terima Kasih
Kenapa kayanya pedang raja putih diperlukan banget buat banyak objek the holder ?
ReplyDeletePadahal banyak banget loh objek yang betuknya juga senjata kaya spear of strength, spear of destiny, Shield of solitude, sword of Thunder, bahkan ada juga yang bentuknya senjata api.
Tapi kenapa yah, kayanya pedang raja putih itu yang paling sering dipake ?
Entahlah.. Admin gak paham. Dari teks originalnya, memang sering banget muncul tu pedang..
Delete..
UPDATE : rupanya, keharusan membawa Pedang Raja Putih ke banyak pencarian, adalah bentuk penghinaan para Holder kepada benda yang disebut "Pedang Raja Hitam".
Delete.
.
Pedang Hitam ini, diceritakan bukan lagi bagian dari 'sistem' dan somehow lolos dari title nya sebagai obyek sebelum kemudian menghilang.
..
Dalam era pencarian sekarang, ditekankan bahwa Seeker akan selalu diingatkan atas keberadaan Pedang Raja Putih, sementara ingatan atas Pedang Raja Hitam dari mereka yang mengetahuinya, akan semakin pudar.
Pedang raja hitam ini, nanti akan disinggung dalam cerita "Items Of Power" (Yang tentu saja, translate admin belum sampai situ -___-)
Delete