From
theholders.org
Translated
By Admin
Di negara mana pun, di kota mana pun, pergilah ke Hotel berkasino mana pun yang bisa kau kunjungi. Pergilah ke meja depan dan katakan bahwa kau memiliki janji dengan orang yang menyebut dirinya "Pemegang Kebetulan" [The Holder Of The Odds]
Resepsionis akan memberimu
pandangan terkejut, dan mulai menyapamu seolah-olah kau adalah orang penting.
Dia kemudian akan memberimu sebuah koin emas yang setiap sisinya akan memiliki
lambang yang bagus dan terukir indah.
Apabila kau menerima sesuatu
yang lain selain koin dari sang resepsionis, maka kaburlah dan jangan pernah
kembali. Kau tidak diterima disini dan apapun benda yang kau terima selain koin,
hanyalah penanda bagi mereka yang akan dikirim untuk memburumu setelahnya. Lari
dan bersembunyi di tempat paling gelap, paling terpencil dan paling sunyi yang
bisa kau temukan. Berdoalah semoga orang-orang yang memburumu, akan menyerah
ketika mereka tau kau rela hidup seperti tikus got dalam kesendirian pasca kau
kabur dari Kasino.
Tentu, Jika kau menerima
koin emas, tidak ada lagi kata mundur. Lanjutkan lah perjalanan dan masuki lift
di tempat itu seorang diri. Kau boleh memain-mainkan koin emas itu di tanganmu
untuk menunjukkan kepada seluruh makhluk yang ada disana bahwa kau tidak layak
diganggu dan kau sedang dalam misi penting. Mereka yang melihat kau membawa
koin tersebut, akan cenderung menjauh darimu karena mereka tidak ingin terlibat
atas apa yang akan terjadi padamu.
Di dalam lift tersebut,
selain tombol lantai yang biasa, kau akan melihat bahwa ada dua tombol lain di
panel lift dengan desain yang mirip dengan lambang yang ada di kedua sisi
koinmu. Lemparan koin untuk menentukan tombol mana yang harus kau pencet.
Satu sisi, kau akan menuju
ke jalan yang benar, sedangkan disisi lain, kau akan terjebak dalam kemalangan
dan pencarianmu akan berakhir. Tidak ada cara untuk menentukan sisi mana yang
benar dan hanya mereka yang benar-benar ditakdirkan untuk mengikuti perjalanan
ini atau yang sangat beruntunglah, yang akan mampu mendapatkan pilihan yang
benar.
Asumsikan kau memilih tombol
yang benar, maka lift akan membawamu ke lantai di hotel yang seharusnya tidak
ada di sana. Ketika pintu terbuka, kau akan melihat ruangan penginapan paling
mewah, dimana jendelanya akan menghadap cakrawala kota yang indah diwaktu
sekitar sore hari, dengan suasana matahari mulai terbenam, tidak peduli jam
berapa kau pertama kali memasuki hotel.
Kamar besar tersebut cocok
untuk seorang bangsawan, dengan semua kenyamanan yang kau inginkan dan semua
yang kau tidak tahu kau butuhkan.
Namun jangan terlalu
teralihkan dengan pandangan glamour tersebut. Ingatlah bahwa kau datang kesini
dengan misi. Hal yang harus menjadi perhatianmu di ruangan itu, adalah sebuah
meja kartu yang berada di tengah ruangan.
Di meja tersebut, akan ada
satu bandar dan 5 pemain. Satu pemain terlihat mengenakan jas hujan panjang dan
mengenakan topi tinggi, sedangkan empat lainnya adalah para seeker yang datang sebelum kau.
Ada kursi di samping pemain
bertopi. Duduklah di sana karena mereka sudah menunggu cukup lama untukmu. Kau
sekarang akan memainkan turnamen Poker, dengan setiap pemain akan memiliki uang
taruhan yang sama yaitu sebesar $135 dalam bentuk chip.
Itu adalah permainan kartu
biasa tanpa trik dan tanpa tipuan. Tentu apabila kau tidak paham aturan bermain
poker, maka kau akan dihancurkan oleh orang-orang itu dan seluruh perjalananmu
akan gagal total.
Setiap permainan berakhir,
sang pemenang akan diberi sebuah kartu random yang keluar terakhir di akhir
permainan. Sementara uang juga boleh kau bawa ketika menang, satu kartu
tersebut adalah hadiah yang paling penting dalam permainan tersebut.
Ketika permainan berakhir,
sang dealer dan pria berjas hujan akan meninggalkan ruangan. Keempat seeker yang kalah, akan dibawa dan dikurung
di tempat yang tersembunyi untuk menerima takdir mereka yang sangat mengerikan.
Jika kau menang, kau akan
ditinggalkan sendirian; kau dapat meninggalkan ruangan kapan saja, tetapi itu
tidak dianjurkan karena akan sulit untuk menemukan ruangan itu lagi pasca kau
keluar dari pintunya.
Kau dianjurkan untuk tetap
tinggal disana karena perjalananmu belum berakhir. Meskipun semua yang kau
butuhkan ada di ruangan ini, kau akan melihat bahwa tidak ada jam, dan
satu-satunya kontak dengan dunia luar adalah telepon seluler yang hanya akan
memungkinkan kau untuk menghubungi satu orang: "Bride
Of The Seeker" Bahkan jika kau bukanlah Seeker yang Terpilih olehnya.
Di ruangan tersebut, kau
akan disuguhi makanan yang paling indah dan dimanjakan dengan kemewahan yang
belum pernah kau rasakan sebelumnya dalam hidupmu. Setelah tujuh hari tujuh
malam, Bandar, pria berjas hujan dan empat pemain yang terdiri dari seeker baru
akan datang dan kau harus memainkan turnamen poker lainnya. Sekali lagi, jika
kau menang, kau akan mendapatkan uang kemenangannya serta satu kartu random
yang keluar terakhir di akhir permainan.
Setiap minggu, kau dapat
memainkan permainan ini sampai kau telah mengumpulkan 52 kartu secara sempurna
dari deck kartu (tidak termasuk 2
Joker).
Jika kau kalah dalam
permainan oleh salah satu seeker baru, maka misimu untuk mengkoleksi 52 kartu
akan direset dan seeker pemenang tersebut harus memulai membangun koleksinya
sendiri dari 1.
Kesalahanmu, akan membawamu
menjalani nasib di ruangan yang lembab dan buruk dimana kau akan diberi tahu
dengan sangat meyakinkan bahwa setiap permainan tersebut, dari susunan kartu
dan kemenangan yang terjadi, semua sudah diatur dan kau memang tidak
ditakdirkan untuk menjadi pemenang sejati. Siklus menang dan kalah ini, adalah
hasil dari ide tidak waras sang Holder untuk mencegah para seeker mendapatkan 52 kartu miliknya yang merupakan obyek yang dia
jaga.
Tidak ada yang tahu apa yang
terjadi jika pria berjas hujan atau sang Holder menang. Karena sepanjang
sejarah yang diketahui, dia tidak pernah menang satu ronde pun.
Meskipun, dalam kondisi
dimana sang Holder 'hampir' menang, dia akan menampakan raut ketakutan dan
kepanikan luar biasa. Entah kenapa.
Tidak ada yang pernah
memenangkan permainan lebih dari tujuh kali berturut-turut, meskipun rentetan
kartu yang berbeda telah didokumentasikan.
Dek
berisi 52 kartu itui adalah Obyek 135 dari 538.
Ada teori yang mengatakan
bahwa ada kemungkinan yang sangat kecil, kecil sekali, bahwa kunci untuk
mengumpulkan obyek ini, terletak pada variabel yang harus dipenuhi,
Dimana melibatkan kemenangan yang harus dicapai The Holder Of The Odds dalam
ronde tertentu + keterlibatan Seeker Terpilih
yang dijaga oleh The Bride Of The Seeker +/ Seeker
biasa yang memang sudah ditakdirkan muncul di hari tertentu dan jam tertentu,
untuk memenangkan seluruh pertandingannya.
Tentu teori itu belum pernah
terbukti kebenarannya.
Baca The
Holders Series Lainnya
Mohon jangan copas sembarangan artikel di blog ini, buatnya susah gan. Mengutip boleh, namun mohon sertakan sumber backlink ke blog ini. Terima Kasih
0 Response to "The Holders Series Chapter 135 : The Holder Of The Odds"
Post a Comment