v Membahas Oujia Board dan Teror yang dibawanya | UNSOLVED INDONESIA

Membahas Oujia Board dan Teror yang dibawanya


Apa Itu Ouija Board?

Ouija Board diperkenalkan pertama kali di depan umum pada bulan Februari 1891 di sebuah toko mainan di Pittsburgh. Papan itu digambarkan sebagai "Papan yang bisa bicara" yang mana pembuatnya menjelaskan bahwa papan itu dibuat untuk memberikan hiburan menyenangkan tiada akhir. Ouija sendiri memiliki arti semoga sukses (Good Luck). Yep, sampai disini, perlu digaris bawahi bahwa papan itu tidak berasal dari jepang.

Oke, mendengar penjelasan diatas, bukankah artinya bahwa papan itu tidak lebih dari sekedar mainan? Toh, awalnya juga dijual di toko mainan. Well, secara tekhnis iya sih. Cuman kan, kita ingat Anabbelle juga awalnya cuman mainan tapi semakin kesini, banyak yang percaya ada kutukannya.

Dan yap, Ouija juga sama saja. Banyak yang percaya bahwa papan itu adalah sarana yang bisa digunakan untuk berkomunikasi dengan roh. Bahkan, di beberapa kasus, kadang terjadi teror supranatural yang cukup ekstrim.

5 Teror Ouija Board

[#1] Angela Jackson, seorang ibu tunggal dari dua anak pernah mengalami nasib sial gara-gara papan Ouija. Suatu ketika, saat dia sedang berkumpul dengan tetangga mereka memainkan papan Oiuja dan Angela diberitahu oleh si papan bahwa dia akan mati dibunuh oleh seseorang yang membawa palu
.
Awalnya sih Angela tidak terlalu mempercayai, namun pesan yang dia terima itu lama kelamaan terbawa mimpi. Puncaknya, pada suatu malam saat dia berjalan pulang, dia diserang oleh seorang lelaki asing dengan menggunakan palu. Kepalanya dihantam dan dia benar-benar terluka. Untung, pada saat itu, ada pejalan yang mengintervensi dan mengusir si penyerang dan menyelamatkan nyawa Angela.

Oke, dia memang tidak mati. Namun dia mengalami tengkorak retak pasca kejadian.

[#2] Roland, seorang anak berusia 13 tahun dari Jerman pernah mencoba iseng memainkan papan Ouija untuk memanggil arwah bibinya yang sudah meninggal.

Pasca kejadian itu, rumah yang ditinggalinya mulai berubah aneh. Beberapa barang berpindah sendiri dan Roland mengaku mendengar suara-suara tanpa wujud. Gangguan itu cukup ekstrim hingga pada akhirnya membuat pendeta Schwartz turun tangan. Dia melakukan ritual pengusiran kepada tubuh Roland dan berharap roh yang menggangu rolan bisa pergi. Sayang dalam sesi itu, yang peneta Schwartz temukan bukanlah roh biasa. Melainkan manifestasi Iblis yang tidak mau melepaskan Roland.

Pada akhirnya, setelah berbagai macam upaya, Iblis itu berhasil diusir.

[#3] Pada tahun 1986 ada tiga anak SMP (dua perempuan dan satu laki-laki), dikisahkan adalah sahabat baik. Si Anah laki-laki, bernama Johnny, telah didiagnosis menderita Cystic Fibrosis (Penyakit genetika yang membuat lendir di tubuh menjadi kental dan merusak paru-paru atau lambung). Karena kondisinya itu, dia dirawat di rumah sakit.

Dua sahabat perempuannya sesekali akan sering mengunjunginya dan menyemangatinya. Suatu malam setelah berkunjung, dua anak perempuan itu pulang dan memutuskan untuk mencoba papan Ouija. Setelah mengajukan beberapa pertanyaan sepele, mereka memutuskan untuk bertanya tentang Johnny dan penyakitnya. Papan itu memberikan informasi “24 Juni 1987”

Karena dirasa penting, mereka memutuskan untuk menuliskan informasi itu dan memasukkannya ke dalam sebuah amplop. Mereka berpikir bahwa itu mungkin adalah saat dimana Johnny sembuh.

Sayangnya bukan. Di hari pemakaman Johnny, mereka kembali membuka amplop itu dan menyadari kalau tanggal yang dimaksud adalah tanggal hari ini (di masa mereka). Johnny meninggal pada tanggal 24 juni 1987.

[#4] Seorang pria muda memiliki seorang bibi yang tidak pernah menikah dan ketika ditanya mengapa, dia tidak mau mengatakannya.

Ayah pemuda itu menceritakan kisahnya. Bibinya yang kala itu berusia sekitar 17 tahun sangat serius menjalani hubungan dengan pacarnya. Ketika bermain di papan Ouija dia bertanya apakah dia dan pacarnya akan menikah, papan itu memberitahu mereka  tidak. Dia bertanya lagim apakah mereka akan putus, dan papan itu juga mengatakan tidak. Lalu dia bertanya apakah salah satu dari mereka akan mati, dan kali ini papan mengatakan Ya. Ketika dia bertanya yang mana yang akan mati papan itu tidak menjawab.

Beberapa hari kemudian pacarnya meninggal dalam kecelakaan mesin pemotong kayu.

[#5] Kisah ini datang dari sepasang suami istri. Herbert dan Nellie menjalani kehidupan normal sampai Nellie mulai bermain di papan Ouija dan memanggil roh.

Roh itu memberi tahu dia bahwa suaminya berselingkuh dan memberi wanita ini uang yang cukup banyak. Mendengar informasi itu, Nellie mulai bertingkah marah dan memukuli Herbert setiap hari. Dia berusaha membuatnya mengaku bahwa apa yang dikatkan papan Ouija benar.

Herbert tentu saja alih-alih mengaku malah semakin lama semakin tidak betah. Tatkala Perlakuan Nellie sudah kelewatan, dan Herbert kehilangan kesabaran, Herbert memutuskan untuk membunuh Nellie.


Aturan dalam Bermain papan Ouija.

Ada satu aturan yang cukup umum untuk dilakukan tatkala bermain papan Ouija. Aturan itu adalah tatkala sesi berakhir, kita harus mengucapkan “Goodbye”

Kau tidak mau tau apa yang akan terjadi jika kau lupa melakukannya.

Baca Juga :
Yth Pembaca,
Mohon jangan copas sembarangan artikel di blog ini, buatnya susah gan. Mengutip boleh, namun mohon sertakan sumber backlink ke blog ini. Terima Kasih

0 Response to "Membahas Oujia Board dan Teror yang dibawanya"

Post a Comment